Cara agar Flashdisk Tidak Bisa diakses oleh komputer

Rextor Software - Kali ini rextor software akan bagikan Tutorial Cara agar Flashdisk Tidak Bisa diakses oleh komputer USB removable media atau yang  biasa disebut flashdisk merupakan sarana berbagi file dan media  penyimpanan file yang praktis dan murah. dan kini hampir setiap orang telah memiliki flashdisk. Namun Disisi lain karena banyaknya pengguna flashdisk, maka flashdisk menjadi salah satu media penyebaran
virus komputer yang cukup ampuh. dan juga bisa dijadikan sarana untuk copy paste file - file penting di Computer. berikut rextor software akan bagikan Cara agar Flashdisk Tidak Bisa diakses oleh komputer:

Cara Pertama. Untuk mengatur agar flashdisk tidak bisa dibuka di komputer pada windows 7 :
  • Tekan tombol Ctrl + R untuk membuka menu Run
  • Ketik gpedit.msc dan tekan enter untuk masuk ke jendela group policy
  • Masuk ke User configuration > administrative templates > System > Removable Storage Access
  • Pada panel sebelah kanan klik ganda pada Removable Disks : Deny read access
  • Ubah menjadi enable kemudian klik OK
  • Tutup jendela group policy kemudian restart komputer.
  • Selesai. dan coba sahabat rextor coba colokkan flashdisk ke Computer, maka akan muncul pesan yang artinya Komputer sudah tidak bisa mengakses flashdisk.
Cara Kedua. Untuk mengatur agar flashdisk hanya bisa dibuka dan membaca file saja pada windows 7, tetapi tidak bisa melakukan  copy paste atau menyimpan data:
  • Tekan tombol Ctrl + R untuk membuka menu Run
  • Ketik gpedit.msc dan tekan enter untuk masuk ke jendela group policy
  • Masuk ke User configuration > administrative templates > System > Removable Storage Access
  • Pada panel sebelah kanan klik ganda pada Removable Disks : Deny write access
  • Ubah menjadi enable kemudian klik OK
  • Tutup jendela group policy kemudian restart atau log off komputer.
  • Sekarang jika mau copy paste file ke flashdisk atau menyimpan file ke flashdisk tidak bisa akan tidak bisa lagi.
Sekian tutorial Cara agar Flashdisk Tidak Bisa diakses oleh komputer Semoga bermanfaat untuk sahabat rextor dan semoga rextor software bisa tetap berbagi kepada sahabat rextor.

0 Komentar:

Berkomentarlah yang baik, karena Admin akan menghapus Komentar yang mengandung unsur spam atau unsur yang mengandung kata-kata kotor.